Bagi Anda yang sedang bekerja di kantor ataupun di Sekolahan atau sekedar agar tidak bisa di akses oleh Anak atau teman Anda mungkin Anda mulai bingung dengan mencari di internet “ Bagaimana cara menghidden Folder di Windows tanpa aplikasi”. Dan yang Anda temukan pasti adalah sebuah aplikasi untuk menghidden folder tersebut. Namun aplikasi tersebut tidaklah gratis / Freeware Anda harus membelinya.
Berhubung saya tahu orang indonesia hanya berkeinginan yang gratisan maka akan Saya kasih tahu “Bagaimana menyembunyikan folder di windows tanpa software”.
Cara Menyembunyikan Folder di Windows
- Tekan Windows + E / Windows Explorer
- Pilih folder yang akan di sembunyikan
- Di Contohkan disini folder yang akan disembunyikan adalah GAME
- Kemudian Klik Kanan dan Pilih Properties
- Selanjutnya centang Tulisan “Hidden”
- Lalu “Apply”
- Kemudian Klik “OK” Lihat Gambar
- Berikut tampilan folder setelah di sembunyikan
- Selesai
Lalu bagaimana cara menampilkan folder ketika Anda mencari File yang ada sudah di Hidden tanpa mengembalikannya dari awal di Folder Game tadi.
Cara Menampilkan Folder Hidden
- Klik Menu Organize
- Dan klik Folder and search options
- Kemudian klik tab view
- Selanjutnya Centang “Show hidden file bla-bla”
- Klik Apply dan Ok
- Selesai, selanjutnya folder akan tampil dalam bentuk transparan namun masih bisa di akses.
Begitulah cara menampilkan folder yang sudah dihidden tadi. Namun bila Anda merasa direpotkan bisa menrestore lagi folder tersebut bila dirasa merepotkan. Lalu bagaimana cara mengembalikan folder yang sudah di sembunyikan atau di hidden tadi berikut caranya
Cara mengembalikan folder yang sudah dihidden / di sembunyikan di windows
Cara mengembalikannya hampir sama dengan menyembunyikannya tadi. Namun bedanya disini folder tersebut tidak bisa dilihat jadi tidak bisa klik kanan pada bagian folder tersebut. Untuk menampilkan folder tersebut gunakan cara Menampilkan Folder Hidden tadi selanjutnya jika folder sudah terlihat transparan ikut langkah-langkah berikut :
- Kemudian Klik Kanan dan Pilih Properties
- Selanjutnya centang Tulisan “Hidden”
- Lalu “Apply”
- Kemudian Klik “OK” Lihat Gambar
- Selesai
Begitulah Cara Menyembunyikan Dan Menampilkan Folder Tanpa Aplikasi di Windows. Semoga bagi para pemula cara ini sangat efektif. Jika dirasa masih ada kebingungan silahkan berkomentar.